Dinamika Hukum Keluarga Islam Kontemporer; Pemikiran untuk Perubahan Sosial

Buku yang ada di tangan pembaca ini, merupakan bagian dari “ijtihad” para penulisnya dalam upaya melakukan kontekstualisasi hukum keluarga Islam, khususnya di Indonesia. Hasil pembacaan para penulis menunjukkan adanya dinamika pelaksanaan hukum keluarga Islam, baik dalam aspek normatif, yuridis, maupun empiris. Dinamika ini disebabkan oleh adanya globalisasi yang berdampak pada perubahan sosial, budaya, politik, dan ekonomi. Perubahan ini menyebabkan hukum terus bergerak, memasuki wilayah tanpa batas sehingga terjadi: persentuhan, interaksi, kontestasi, dan saling adopsi yang kuat antara hukum internasional, nasional dan lokal. Terjadi persebaran nilai, konsep, dan hukum dari berbagai penjuru dunia menuju berbagai penjuru dunia. Pada akhirnya globalisasi berakibat borderless state dan juga borderless law. Hukum internasional dan transnasional menembus ke wilayah negara manapun hingga wilayah lokal.
Buku ini menawarkan pembacaan terhadap isu-isu kontemporer dalam hukum keluarga Islam secara dinamis. Dalam pembahasannya dapat ditemukan upaya penulisnya untuk melakukan reinterpretasi, kontekstualisasi, dan reaktualisasi hukum Islam. Selamat membaca.
Prof. Dr. H. Ali Sodiqin, M.Ag.
Dekan dan Guru Besar Fakultas Syari’ah dan Hukum
UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta

Buku yang berisi kumpulan tulisan Mahasiswa Gen Z ini menarik karena dua hal, yaitu tema dan pendekatan. Buku ini tidak hanya menunjukkan bagaimana Gen Z melihat isu-isu klasik dalam bidang hukum keluarga seperti administrasi perkawinan, perkawinan bawah umur, dan poligami, tetapi juga isu-isu kekinian dalam bidang hukum keluarga Islam yang berkembang, terutama di kalangan Gen Z seperti fenomena mengutamakan kualitas pesta nikah (intimate wedding) kekhawatiran/ketakutan untuk menikah (marriage is scary), komitmen menikah untuk prokreasi (child free marriage), dan ketiadaan figur ayah dalam keluarga (fatherless family). Pendekatan yang digunakan juga tidak melulu melihat fenomena hukum dari perspektif normatif legal formal, yang melulu melihat status dan keabsahan fenomena hukum yang ada. Beberapa tulisan juga telah mencoba menggunakan pendekatan sosio legal dengan menerapkan teori-teori sosial yang ada dengan menunjukkan bagaimana dan mengapa fenomena hukum keluarga mewujud dan bekerja dalam masyarakat. Oleh karena itu, bagi pemerhati isu-isu hukum keluarga kontemporer, buku ini sangat layak untuk dibaca.
Dr. Ahmad Buyan Wahib, M.Ag., M.A.
Dosen Prodi Hukum Keluarga Islam
Fakultas Syari’ah dan Hukum UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta

Rincian Buku
Judul                : Dinamika Hukum Keluarga Islam Kontemporer; Pemikiran untuk Perubahan Sosial
Penulis             : Najma Ulya Izzatunnisa’, Irfan Brian Nur Adyatama, Ziadul Fikri, Hilma Elmumtaziya Adila
Thoriq Ahmadi, Muhammad Fadel Adhyputra, Adika Arif Raya Hidayat Fitroh, Naila Sahrani,
Tulus Mardiansyah, Saily Amalia, Dzikri Maulana Ahmad, Wanodya Pangarswari Husnussairi
Editor              : Mansur dan Muhammad Fadel Adhyputra
ISBN                 :
Tahun Terbit  : 2025
Ukuran            : 15.5 x 23 cm
Tebal                : xvi + 320 hlm.